Konektivitas pada Smartphone Android
Koneksi jaringan pada perangkat smartphone dan tablet terfokus koneksi tanpa kabel, meski beberapa koneksi masih tetap menggunakan kabel tapi penggunaannya terbatas pada koneksi langsung ke perangkat komputer. Memahami jenis koneksi pada perangkat gadget yang kita miliki akan semakin meningkatkan kemampuan kita dalam memanfaatkan teknologi yang ditawarkan oleh perangkat tersebut sehingga memudahkan kita dalam memaksimalkan kemampuan perangkat smartphone atau tablet yang kita miliki.
Koneksi jaringan data pada perangkat smartphone atau tablet secara umum terbagi atas dua yaitu melalui kabel dan tanpa kabel.
WIRED (dengan kabel)
Koneksi data dengan kabel biasanya menggunakan konektor USB atau mini USB, kelemahan koneksi data ini pada smartphone adalah sangat terbatas pada koneksi antara smartphone dan tablet dengan komputer PC atau laptop. Kelebihan koneksi kabel adalah kecepatan transfer datanya yang tinggi dan stabil
WIRELESS (tanpa kabel)
- Infrared Data Association (IrDA)
IrDA adalah organisasi internasioanl yang menciptakan dan mempromosi standard interoperabilitas dengan harga yang murah yaitu infrared data interconnection. IrDA sudah memiliki kumpulan protokol data transfer. Saat ini adapter IrD dapat support untuk serial dan parallel. Beberapa fitur penting IrDA antara lain:
* Jangkauan hingga 1 meter atau dapat diperluas sepanjang 2 meter.
* Komunikasi berbasis Bidirectional
* Data transmisinya mulai dari 9600 bps hingga ada sampai 4 Mbps
* Data packet diproteksi dengan Cyclic Redundancy Check (CRC) contohnya CRC-16 untuk IrDA kecepatan sampai 1.152 Mbps dan CRC-32 pada 4 Mbps
- Bluetooth
Bluetooth adalah spesifikasi industri untuk jaringan kawasan pribadi (personal area networks atau PAN) tanpa kabel. Bluetooth menghubungkan dan dapat dipakai untuk melakukan tukar-menukar informasi di antara peralatan-peralatan. Spesifiksi dari peralatan Bluetooth ini dikembangkan dan didistribusikan oleh kelompok Bluetooth Special Interest Group. Bluetooth beroperasi dalam pita frekuensi 2,4 Ghz dengan menggunakan sebuah frequency hopping traceiver yang mampu menyediakan layanan komunikasi data dan suara secara real time antara host-host bluetooth dengan jarak terbatas.Kelemahan teknologi ini adalah jangkauannya yang pendek dan kemampuan transfer data yang rendah. Tidak seperti infrared, Bluetooth tidak memerlukan posisi yang sejajar dari unit yang saling berhubungan.
- WiFi (wireless fidelity)
Wi-Fi adalah sebuah teknologi terkenal yang memanfaatkan peralatan elektronik untuk bertukar data secara nirkabel (menggunakan gelombang radio) melalui sebuah jaringan komputer, termasuk koneksi Internet berkecepatan tinggi. Wi-Fi Alliance mendefinisikan Wi-Fi sebagai "produk jaringan wilayah lokal nirkabel (WLAN) apapun yang didasarkan pada standar Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE) 802.11". Meski begitu, karena kebanyakan WLAN zaman sekarang didasarkan pada standar tersebut, istilah "Wi-Fi" dipakai dalam bahasa Inggris umum sebagai sinonim "WLAN".
- NFC (Near Field Communication)
NFC merupakan singkatan dari Near Field Communication. Pada dasarnya, teknologi ini digunakan oleh ponsel Anda untuk berinteraksi dengan sesuatu pada jarak yang sangat dekat. NFC mengirimkan atau menerima data melalui gelombang radio. Jadi, jika satu perangkat yang memiliki NFC ditempelkan pada perangkat lain yang juga memiliki protokol NFC, keduanya dapat “berkomunikasi” satu sama lain. Hal ini berbeda dengan Bluetooth yang dalam hal fungsi bekerja melalui induksi elektromagnetik. Ini berarti bahwa NFC dapat menjadi bagian dari perangkat pasif (tidak memerlukan sumber listrik untuk dapat berfungsi) seperti poster, kartu, stiker. Perangkat pasif tersebut tetap dapat mengirimkan data bila berinteraksi dengan perangkat aktif, dalam hal ini ponsel yang memiliki NFC.
Sumber: norisanto.com muhamadridwan177.wordpress.com
Koneksi jaringan data pada perangkat smartphone atau tablet secara umum terbagi atas dua yaitu melalui kabel dan tanpa kabel.
WIRED (dengan kabel)
Koneksi data dengan kabel biasanya menggunakan konektor USB atau mini USB, kelemahan koneksi data ini pada smartphone adalah sangat terbatas pada koneksi antara smartphone dan tablet dengan komputer PC atau laptop. Kelebihan koneksi kabel adalah kecepatan transfer datanya yang tinggi dan stabil
WIRELESS (tanpa kabel)
- Infrared Data Association (IrDA)
IrDA adalah organisasi internasioanl yang menciptakan dan mempromosi standard interoperabilitas dengan harga yang murah yaitu infrared data interconnection. IrDA sudah memiliki kumpulan protokol data transfer. Saat ini adapter IrD dapat support untuk serial dan parallel. Beberapa fitur penting IrDA antara lain:
* Jangkauan hingga 1 meter atau dapat diperluas sepanjang 2 meter.
* Komunikasi berbasis Bidirectional
* Data transmisinya mulai dari 9600 bps hingga ada sampai 4 Mbps
* Data packet diproteksi dengan Cyclic Redundancy Check (CRC) contohnya CRC-16 untuk IrDA kecepatan sampai 1.152 Mbps dan CRC-32 pada 4 Mbps
- Bluetooth
Bluetooth adalah spesifikasi industri untuk jaringan kawasan pribadi (personal area networks atau PAN) tanpa kabel. Bluetooth menghubungkan dan dapat dipakai untuk melakukan tukar-menukar informasi di antara peralatan-peralatan. Spesifiksi dari peralatan Bluetooth ini dikembangkan dan didistribusikan oleh kelompok Bluetooth Special Interest Group. Bluetooth beroperasi dalam pita frekuensi 2,4 Ghz dengan menggunakan sebuah frequency hopping traceiver yang mampu menyediakan layanan komunikasi data dan suara secara real time antara host-host bluetooth dengan jarak terbatas.Kelemahan teknologi ini adalah jangkauannya yang pendek dan kemampuan transfer data yang rendah. Tidak seperti infrared, Bluetooth tidak memerlukan posisi yang sejajar dari unit yang saling berhubungan.
- WiFi (wireless fidelity)
Wi-Fi adalah sebuah teknologi terkenal yang memanfaatkan peralatan elektronik untuk bertukar data secara nirkabel (menggunakan gelombang radio) melalui sebuah jaringan komputer, termasuk koneksi Internet berkecepatan tinggi. Wi-Fi Alliance mendefinisikan Wi-Fi sebagai "produk jaringan wilayah lokal nirkabel (WLAN) apapun yang didasarkan pada standar Institute of Electrical and Electronics Engineers (IEEE) 802.11". Meski begitu, karena kebanyakan WLAN zaman sekarang didasarkan pada standar tersebut, istilah "Wi-Fi" dipakai dalam bahasa Inggris umum sebagai sinonim "WLAN".
- NFC (Near Field Communication)
NFC merupakan singkatan dari Near Field Communication. Pada dasarnya, teknologi ini digunakan oleh ponsel Anda untuk berinteraksi dengan sesuatu pada jarak yang sangat dekat. NFC mengirimkan atau menerima data melalui gelombang radio. Jadi, jika satu perangkat yang memiliki NFC ditempelkan pada perangkat lain yang juga memiliki protokol NFC, keduanya dapat “berkomunikasi” satu sama lain. Hal ini berbeda dengan Bluetooth yang dalam hal fungsi bekerja melalui induksi elektromagnetik. Ini berarti bahwa NFC dapat menjadi bagian dari perangkat pasif (tidak memerlukan sumber listrik untuk dapat berfungsi) seperti poster, kartu, stiker. Perangkat pasif tersebut tetap dapat mengirimkan data bila berinteraksi dengan perangkat aktif, dalam hal ini ponsel yang memiliki NFC.
Sumber: norisanto.com muhamadridwan177.wordpress.com
Komentar
Posting Komentar